Implementasi dan pengujian sistem

Sentuhan Teknologi Pada Musik Tradisional Sunda (Angklung)

Sentuhan Teknologi Pada Musik Tradisional Sunda (Angklung)

Oleh :

Bayu Dwi Rizkyadha Putra

Fakultas Teknik Informatika Universitas Widyatama

Angklung merupakan salah satu alat musik tradisional yang berkembang dalam masyarakat sunda dan mencerminkan kebudayaan sunda. Perkembangan teknologi yang cukup pesat pada saat ini membuat orang-orang lebih menyenangi menggunakan perangkat elektronik canggih termasuk dalam menggunakan alat musik. Hal ini mengancam eksistensi alat musik tradisional sehingga semakin terlupakan dan tergerus popularitasnya oleh perangkat-perangkat yang bersifat mobile dan kekinian? padahal alat musik ini harus tetap dilestarikan. Tetapi ?hal ini bisa kita cari jalan tengahnya dengan memadukan teknologi yang ada ?tanpa harus meninggalkan ciri khas dari bermain angklung itu sendiri.

Sistem Kendali Angklung Berbasis Mikrokontroller
Sistem Kendali Angklung Berbasis Mikrokontroller

 

Salah satu cara untuk memadukan teknologi dengan alat musik tradisional ini yaitu pengontrolan alat musik secara wireless atau nirkabel dengan menggunakan bluetooth atau WiFi. Seperti salah satu penelitian yang telah dilakukan oleh Sushant Kumar et all dalam papernya yang berjudul Voice and Touch Control Home Automation dan telah dipublikasikan pada jurnal IEEE, dijelaskan bahwa dari perangkat gawai / device dengan sistem operasi Android, bisa melakukan kontrol terhadap alat-alat rumah tangga melalui media bluetooth yang tersambung dengan perangkat Arduino. Literatur – literatur pengontrolan alat secara nirkabel / wireless yang telah dibaca dan dipahami ?lebih banyak membahas mengenai kontrol alat-alat rumah tangga, tetapi ?belum menemukan pembahasan mengenai rancangan pengontrolan tersebut dilakukan terhadap alat musik, walaupun ada satu penelitian yang membahas mengenai alat musik tradisional tetapi masih terbatas dalam bentuk simulator.

Implementasi dan pengujian sistem
Implementasi dan pengujian sistem

Cara kerja alat ini adalah? pengguna melakukan instalasi perangkat lunak yang tersedia di ponsel ataupun Tablet PC pengguna dengan sistem operasi Android. Setelah proses instalasi selesai maka pengguna menghubungkan device tersebut dengan kontrol Angklung menggunakan media nirkabel Wifi.

Kendali Angklung dengan Aplikasi Mobile
Kendali Angklung dengan Aplikasi Mobile

Setelah proses penghubungan antar kedua perangkat tersebut berhasil dilakukan maka pengguna sudah dapat memainkan Angklung dengan perangkat Android. Ketika perangkat Android dan kontroler Angklung telah terhubung ?pengguna dapat memainkan Angklung tersebut dengan cara memilih menu utama dalam aplikasi di perangkat Android tersebut lalu menekan tombol-tombol yang terdapat pada aplikasi Android.